Yang Mau Kuliah di Curtin Yuk Simak Campus Tournya!

curtin_view_logo Membayangkan bisa kuliah di Curtin University memang nampak keren. Sebelum bener-bener ke sana, di artikel ini kamu akan diajak untuk melihat lebih dekat tentang Curtin dari gedung perkuliahan sampai tempat-tempat yang nyaman untuk bersepeda santai.

Masuk Curtin

Memasuki kampus Curtin bisa melalui empat gerbang, yaitu:
  •   Hayman Road Entrance
  •   Kent Street Northern Entrance
  •   Kent Street Entrance, dan
  •   Manning Road Entrance
Nah, kita umpamakan masuk lewat Kent Street di sebelah barat. Masuk kampus, kamu akan melewati Beazley Avenue di mana disebelah kirinya ada Jack Pinney Lake dan Edinburg Oval South, dan kemudian Dumas Road. Gedung-gedung disekitar ini adalah gedung khusus Pelayanan Akademik dan Mahasiswa. Gedung-gedung itu adalah:
  • Chancellery
  • Student Central
  • Scholarships and Graduations
  • Curtin International
  • E-Services
  • Housing Services (tempat kamu pesan tempat tinggal di Curtin)
  • Student Mobility, dan Counselling dan Health Services
  • Bookmark Cafe
Gedung-gedung tadi letaknya berdekatan, jadi bisa dijangkau dengan jalan kaki. Hampir di setiap gedung ada kantin kampus, dan ada juga pos jaga keamanan. Kamu juga bisa mengambil uang di bank atau melakukan transaksi perbankan lainnya yang berkaitan dengan pembayaran biaya kuliah di sekitar ini karena sudah ada ATM di sekitar Housing Services dan Bookmark Cafe. Dan kalo kamu masuk Curtin University dari Gerbang Hayman Road, kamu akan langsung menjumpai tempat parkir khusus mahasiswa. Memang dibedakan antara parkir khusus staf, mahasiswa dan pengunjung. Di Dumas Road ini, ada dua lapangan Hockey di sebelah parkir mahasiswa. Tempat parkir juga ada di pintu masuk Kent Street Northern. Parkir di sana sangat luas dan dijamin aman.

Gedung Kuliah

Di Jackson Avenue, kamu akan menemukan berbagai gedung misalnya Public Health, dan gedung kuliah untuk Curtin Business School (terdiri dari dua gedung) denga  tempat parkir di sebelahnya. Fasilitas gedung dilengkapi dengan ATM, Bank, kantin kampus dan pusat informasi disetiap gedung. Jadi, kalo kamu kesana, ngga akan tersesat dengan adanya layanan informasi di berbagai tempat. Di sebelah selatan Business School dan timur dari pusat layanan mahasiswa, ada beberapa gedung kuliah, yaitu:
  • Ken Hall Lecture Theatre
  • Haydn Williams Lecture Theatre
  • Nursing (Keperawatan)
  • Psychology and Occupational Theraphy
  • Watson Lecture Theatre
Setelah itu, deretan gedung untuk jurusan-jurusan sains, diantaranya adalah:
  • Biomedical Science
  • Pharmacy
  • Health Science
  • Life Science Building
  • Applied Science
Gedung kuliah selanjutnya adalah seni. Gedung ini berdekatan dengan jurusan teknik. Untuk jursan seni, gedung-gedungnya terdiri dari:
  • Art
  • Architecture and Plannng
  • Sculpture
  • Humanities
  • Aboriginal Studies
  • Tim Winton Lecture Theatre
Dan untuk jurusan tekni, yaitu:
  • Engineering General Facilitiess
  • Chemical Engineering
  • Spatial Sciences
  • Mechanical Engineering / Curtin College
  • Engineering Pavilion (terdiri dari dua gedung)
  • Engineering Operations
Untuk sampai ke gedung perkuliahan ini, akan lebih dekat jika kamu masuk melalui Kent Street Entrance. Parkir juga tersedia disekitar gedung Seni dan Media, baik untuk mahasiswa maupun staf. Dan kalo kamu masuk melalui pintu Manning Road, kamu juga akan menemui tempat parkir untuk sepeda motor maupun sepeda setelah pintu masuk kemudian akan menjumpai gedung Chemistru Precinct dan Education. Curtin University juga punya Mushlaa di Kurrajong Village. Tempat ini bisa diakses melalui pintu masuk Manning Road, di sebelah kiri tempat parkir. DI sekitar Kurrajong House, juga ada beberapa tempat menarik yaitu Rottary House, George James House, Japan House dan Don Watts House.

Food and Drink

Curtin University menyediakan juga kantin kampus, seperti telah disebutkan tadi. Kantin-kantin tersebar di berbagai fakultas, diantaranya:
  • Common Ground Cafe di sebelah Housing Services
  • Bookmark Cafe
  • Simply Delicious di Student Guild Complex, bersama dengan Taver and Bistro, Georges Kebabs dan Concept Cafe
  • Basement Cafe
  • Vege Patch Cafe di Norman Dufty Lecture Theatre
  • Angazi Cafe di Curtin Business School
  • Aroma Cafe di Chemistry Precint

Fasilitas Olahraga

Gemar olahraga? Ngga perlu khawatir karena Curtin menyediakan fasilitas lengkap. Beberapa fasilitas olahraga dipersiapkan, diantarnya:
  • Rugby Club
  • Curtin Stadium
  • Guld Sport Pavilion
  • Perth Hockey Stadium
Gedung-gedung ini terletak di Dumas Road di sebelaj tempat parkir khusus staf dan mahasiswa.

Tinggal dan Shopping di Sekitar Kampus

Berbelanja di sekitar Curtin juga sudah ada. Di perempatan Kent Street dan Manning Road ada Waterford Plaza Shopping Centre. Sementara, untuk asrama kampus juga beberapa tidak berada di dalam area kampus. Di Kent Street, ada dua asrama yaitu Erica Underwood House (yang bersebelahan denga Waterford) dan Guild House yang lebih tepat terletak di Jackson Road. Berikut nih cuplikan video kampus Bentleynya:

Ada hal yang ingin anda tanyakan ?  Jangan ragu , silahkan hubungi kami . Konsultasi dengan kami gratis .

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami

Published by

Tinggalkan Balasan