Semua yang Perlu Kamu Tahu tentang Jurusan TESOL di UK

Topik : Kuliah di UK dan Kuliah di Inggris

TESOL atau Pengajaran Bahasa Inggris ke Penutur Bahasa Lain merupakan program magister yang diajarkan selama satu tahun full-time atau dua tahun part-time. Jurusan ini cocok untuk lulusan dengan gelar kehormatan di bahasa Inggris atau linguistik yang tertarik untuk mengajar bahasa Inggris sebagai bahasa asing.

Perkuliahannya mempelajari bahasa secara mendalam bersama dengan proses belajar dan mengajar. Jurusan ini juga mencakup elemen kunci dari membaca, menulis, berbicara, dan menyimak serta aspek teoretis dan praktis dari pembelajaran. Area khusus TESOL juga dipelajari seperti tata bahasa dan kosakata.

 

Karir di Bidang Pengajaran Bahasa Inggris ke Penutur Bahasa Lain

Keahlian TESOL akan memberikan lulusannya kesempatan bekerja di mana pun adanya kebutuhan bahasa Inggris. Pengajaran bahasa asing khususnya bahasa Inggris merupakan industri global yang besar. Pada pekerjaan apa pun, keterampilan analisis dan keahlian lintas budaya yang dimiliki lulusan sangat dibutuhkan.

 

Persyaratan Masuk Jurusan Pengajaran Bahasa Inggris ke Penutur Bahasa Lain

Gelar sarjana atau yang setara khususnya di area bahasa Inggris dibutuhkan untuk berkuliah di jurusan TESOL di jenjang pascasarjana. Syarat untuk mahasiswa internasional yang ingin masuk ke jurusan TESOL yaitu harus mempunyai skor IELTS tidak kurang dari 6,0 pada semua kategori atau membaca, menulis, berbicara, dan menyimak; dengan skor keseluruhan 6,5 pada umumnya disyaratkan kebanyakan universitas.

 

Universitas yang Mengajarkan Jurusan Pengajaran Bahasa Inggris ke Penutur Bahasa Lain

Universitas yang memiliki jurusan pengajaran bahasa Inggris ke penutur bahasa lain unggulan diantaranya:

  • University of Cambridge
  • University of Sheffield
  • University College London
  • University of Oxford
  • University of Edinburgh
  • Lancaster University
  • University of Bedfordshire
  • Newcastle University
  • University of Southampton
  • University of Surrey

 

Ada hal yang ingin anda tanyakan? Jangan ragu, silahkan hubungi kami. Konsultasi dengan kami gratis.

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami

Semua yang Perlu Kamu Tahu tentang Jurusan Supply Chain and Logistics di UK

Topik : Kuliah di UK dan Kuliah di Inggris

Rantai suplai dan logistik adalah layanan memproduksi dan mengirim produk atau layanan akhir dari pemasok ke pelanggan. Manajemen rantai suplai dan logistik mencakup pengaturan suplai dan permintaan, pembelian dan pencarian bahan mentah dan bagian, manufaktur dan perakitan, pergudangan dan pelacakan inventaris, pengambilan pesanan, pesanan masuk dan manajemen pesanan, logistik, penyaluran semua sumber, serta pengiriman ke pelanggan.

Mahasiswa akan mempelajari elemen teoritis dan praktis tentang cara pengoperasian rantai suplai yang efektif dalam pasar global yang sibuk. Analisis pengembangan terbaru akan memainkan peran penting dalam memperoleh keterampilan dan pengetahuan yang tepat untuk sukses dalam berbagai posisi senior dalam perusahaan.

 

Karir di Bidang Rantai Suplai dan Logistik

Lulusan rantai suplai dan logistik dapat bekerja di bidang pembelian, negosiasi, pemindahan barang, dan pembelian di perusahaan logistik, penerbangan dan pelabuhan.

 

Persyaratan Masuk Jurusan Rantai Suplai dan Logistik

Perlu diketahui bahwa persyaratan masuk tiap universitas berbeda-beda. Namun pada umumnya memerlukan:

  • Persyaratan IB: 32 poin
  • Persyaratan A-levels: AAB
  • Persyaratan IELTS: 6,5 secara keseluruan dan tidak ada yang lebih rendah dari 6,0

 

Universitas yang Mengajarkan Jurusan Rantai Suplai dan Logistik

Universitas yang memiliki jurusan rantai suplai dan logistik unggulan diantaranya:

  • Warwick Manufacturing Group
  • University of Manchester
  • Cranfield University
  • Aston University
  • Imperial College London
  • University of Hull
  • Brunel University London
  • Lancaster University
  • City, University of London

 

Ada hal yang ingin anda tanyakan? Jangan ragu, silahkan hubungi kami. Konsultasi dengan kami gratis.

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami

Semua yang Perlu Kamu Tahu tentang Jurusan Sports Science di UK

Topik : Kuliah di UK dan Kuliah di Inggris

Ilmu olahraga adalah penerapan pengetahuan ilmiah guna meningkatkan performa atletik. Ilmu ini mencakup psikologi, fisiologi, ilmu gizi, analisis performa. Universitas di UK menawarkan perkuliahan dengan praktik, teori dan teknologi terbaru di bidang kesehatan dan pelatihan.

Perkuliahan ilmu olahraga di UK menawarkan dosen tamu yang merupakan para profesional di industri, praktik kerja di tim profesional dan kesempatan untuk megunjungi konferensi khusus. Permintaan untuk ilmuwan olahraga semakin meningkat seiring dengan revolusi teknologi yang menuntut atlet untuk mengetahui tubuh mereka luar dan dalam dan selalu dalam kondisi terbaik.

Sebagai yang menciptakan dan menyusun peraturan untuk sepak bola, ragbi, kriket, dan lainnya, UK berada di posisi unik untuk mengajarkan ilmu di balik olahraga. Kesuksesan Liga Utama Inggris menggambarkan daya tarik luar biasa dan pengakuan merek dari olahraga di negera ini.

 

Karir di Bidang Ilmu Olahraga

Lulusan ilmu olahraga dapat bekerja sebagai pelatih, ahli fisiologi olahraga, personal trainer, pelatih kekuatan dan pengkondisian, penasihat keanggotaan, dan petugas pengembangan olahraga pemerintah daerah.

 

Persyaratan Masuk Jurusan Ilmu Olahraga

Perlu diketahui bahwa persyaratan masuk tiap universitas berbeda-beda. Namun pada umumnya memerlukan:

  • Persyaratan IELTS: 6,0 secara keseluruan dan tidak ada yang lebih rendah dari 5,5

 

Universitas yang Mengajarkan Jurusan Ilmu Olahraga

Universitas yang memiliki jurusan ilmu olahraga unggulan diantaranya:

  • University of Glasgow
  • Kingston University
  • Loughborough University
  • University of Birmingham
  • Manchester Metropolitan University
  • Durham University
  • University of Exeter
  • University of Nottingham
  • University of Portsmouth
  • University of Essex

 

Ada hal yang ingin anda tanyakan? Jangan ragu, silahkan hubungi kami. Konsultasi dengan kami gratis.

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami

Semua yang Perlu Kamu Tahu tentang Jurusan Sociology di UK

Topik : Kuliah di UK dan Kuliah di Inggris

Sosiologi adalah cabang dari ilmu pengetahuan sosial dan studi asal usul masyarakat serta perkembangan, organisasi dan institusinya. Sosiologi menggunakan metode investigasi empiris dan analisis kritis untuk mengembangkan pengetahuannya tentang aktivitas, struktur dan fungsi sosial manusia. Jurusan ini berfokus pasa kelas sosial, budaya, ras dan etnisitas, jenis kelamin, gerak sosial, agama, serta hukum. Jurusan sosiologi dapat dikombinasikan dengan akuntansi, ekonomi, keuangan, dan pemasaran.

Sosiologi telah diajarkan di UK sejak tahun 1904. Selama perkuliahan, mahasiswa akan mengembangkan pemikiran logis, evaluasi kritis, literasi dan ekspresi, serta keterampilan negosiasi dan pemecahan masalah. Perkuliahannya mencakup karya-karya Karl Marx, Max Weber dan Emile Durkheim serta perubahan sosial, kebijakan sosial, kejahatan, dan masyarakat.

 

Karir di Bidang Sosiologi

Lulusan sosiologi dapat bekerja di bidang media, pemerintah daerah, penelitian, manajemen, perumahan, dan pendidikan.

 

Persyaratan Masuk Jurusan Sosiologi

Perlu diketahui bahwa persyaratan masuk tiap universitas berbeda-beda. Namun pada umumnya memerlukan:

  • Persyaratan IB: 32 poin
  • Persyaratan A-levels: ABB
  • Persyaratan IELTS: 6,5 secara keseluruan dan tidak ada yang lebih rendah dari 5,5

 

Universitas yang Mengajarkan Jurusan Sosiologi

Universitas yang memiliki jurusan sosiologi unggulan diantaranya:

  • University of Cambridge
  • University of Sheffield
  • University of Bristol
  • University of Warwick
  • University of Bath
  • University of Plymouth
  • Liverpool Hope University
  • University of Manchester
  • Loughborough University
  • University of Birmingham

 

Ada hal yang ingin anda tanyakan? Jangan ragu, silahkan hubungi kami. Konsultasi dengan kami gratis.

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami

Semua yang Perlu Kamu Tahu tentang Jurusan Social Work di UK

Topik : Kuliah di UK dan Kuliah di Inggris

Jurusan kerja sosial akan membantu lulusannya untuk membuat dampak penting bagi masyarakat yang kehidupannya paling rentan. Mahasiswa akan mempelajari cara berhubungan dengan orang dari segala usia, ras dan latar belakang agar mendapatkan kepercayaan mereka dan membantu meningkatkan kualitas hidupnya. Kesabaran, pengertian dan komunikasi merupakan tiga keterampilan kunci yang diajarkan selama perkuliahan yang nantinya akan diterapkan pada berbagai situasi yang dihadapi mahasiswa.

Perkuliahannya mencakup ilmu pengetahuan sosial, proses dan praktik kerja, perlindungan risiko, perlindungan anak, dan etika. Masa perkuliahannya berlangsung selama tiga tahun. Praktik kerja dilangsungkan pada tahun kedua perkuliahan agar memberikan pengalaman penting sehigga mahasiswa merasakan bekerja langsung di lingkungan yang praktikal.

 

Karir di Bidang Kerja Sosial

Lulusan kerja sosial dapat bekerja di sektor amal, swasta dan publik. Lulusan akan bekerja sesuai dengan spesialisasi yang diambil semasa kuliah. Mareka akan bekerja dengan orang dewasa, anak-anak, orang dengan ketidakmampuan belajar, tuna wisma, orang dengan masalah penyalahgunaan narkoba, dan keluarga angkat.

 

Persyaratan Masuk Jurusan Kerja Sosial

Perlu diketahui bahwa persyaratan masuk tiap universitas berbeda-beda. Namun pada umumnya memerlukan:

  • Persyaratan IB: 32 poin
  • Persyaratan A-levels: ABB
  • Persyaratan IELTS: 7,0 secara keseluruan dan tidak ada yang lebih rendah dari 6,5

 

Universitas yang Mengajarkan Jurusan Kerja Sosial

Universitas yang memiliki jurusan kerja sosial unggulan diantaranya:

  • Lancaster University
  • Glasgow Caledonian University
  • University of Portsmouth
  • University of East Anglia
  • University of Bath
  • University of Bedfordshire
  • University of East London
  • University of Bristol
  • University of Dundee
  • Queen’s University Belfast

 

Ada hal yang ingin anda tanyakan? Jangan ragu, silahkan hubungi kami. Konsultasi dengan kami gratis.

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami

Semua yang Perlu Kamu Tahu tentang Jurusan Psychology di UK

Topik : Kuliah di UK dan Kuliah di Inggris

Psikologi mempelajari tentang pikiran dan perilaku manusia serta memahami dan menjelaskan pikiran dan emosi. Mayoritas jurusan prikologi mengajarkan mahasiswa latar belakang yang luas dalam penerapan praktikal, metodologi penelitian, teknologi informasi, dan konstruksi teori. Mata kuliah jurusan psikologi diantaranya penelitian, metode statistik dan perilaku otak. Mahasiswa juga dapat mempelajari cabang-cabang psikologi seperti kriminal, pendidikan, terapan, hukum, manajemen, dan forensik.

Ada dua jenis gelar sarjana Psikologi yaitu Bachelor of Arts yang berfokus pada seni liberal dan pendidikan dan Bachelor of Science yang mempelajari sains dan matematika.

 

Karir di Bidang Psikologi

Lulusan psikologi dapat bekerja dalam sektor publik dan swasta seperti HR, kerja sosial, kesehatan mental, psikoterapi, periklanan, pemasaran, dan pendidikan.

 

Persyaratan Masuk Jurusan Psikologi

Perlu diketahui bahwa persyaratan masuk tiap universitas berbeda-beda. Namun pada umumnya memerlukan:

  • Persyaratan IB: 34 poin
  • Persyaratan A-levels: ABB
  • Persyaratan IELTS: 6,5 secara keseluruan dan tidak ada yang lebih rendah dari 6,0

 

 

Universitas yang Mengajarkan Jurusan Psikologi

Universitas yang memiliki jurusan psikologi unggulan diantaranya:

  • University of St Andrews
  • University of Bath
  • University of Cambridge
  • University of Oxford
  • University College London
  • Durham University
  • Cardiff University
  • University of Buckingham
  • Loughborough University
  • Nottingham Trent University

 

Ada hal yang ingin anda tanyakan? Jangan ragu, silahkan hubungi kami. Konsultasi dengan kami gratis.

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami