Perbedaan antara “ Internship dan Co-Op Program” Kerja dan Kuliah

Internship dan Co-Op Program dapat membantu mahasiswa mendapatkan pengalaman bekerja selama dalam masa belajar untuk meningkatkan persaingan di dunia kerja . Memasuki dunia kerja mana pun bisa sangat sulit, tetapi mengambil bagian dalam salah satu program ini dapat membantu  kamu mempersiapkan mental sebelum terjun kedunia kerja yang sesungguhnya  begitu mendapatkan lulusan Diploma.

Perbedaan Antara Magang dan Co-Op? 2020

Namun ada perbedaan diantara 2 (dua) program tersebut yaitu

Internship/Magang
Biasanya hanya satu semester atau selama musim panas dan dapat dibayar atau tidak dibayar tergantung pada kebijakan perusahaan. Biasanya siswa akan melakukan lebih dari satu kali magang selama kuliah, sehingga mereka dapat mencoba beberapa bidang atau posisi yang berbeda dan membandingkannya untuk melihat mana yang paling mereka sukai.

Co-Op Program

Metode Co-Op  terstruktur yang menggabungkan pendidikan berbasis kelas dengan pengalaman kerja praktis. Umumnya, berlangsung selama lebih dari satu semester. Siswa dapat mengambil kelas di musim gugur dan kemudian bekerja untuk perusahaan selama semester musim semi. Hal ini terkadang bisa berlangsung lebih dari satu tahun.

Ada hal yang ingin anda tanyakan? Jangan ragu, silahkan hubungi kami. Konsultasi dengan kami gratis.

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami

University of Toronto, Canada Ontario

Topik : Kuliah di Kanada
Subtopik : Kuliah di University of Toronto

Saat kalian memilih universitas di luar negeri, apa aja sih yang jadi patokan untuk jadi bahan pertimbangan kamu- kamu dalam menentukan pilihan. tentunya akan banyak sekali informasi yang bisa di gali dari sebuah sekolah ataupun universitas tujuan kamu, berikut beberapa point yang bisa kamu jadikan poin penting untuk dalam memilih sekolah di luar negeri:

  • Negara Tujuan
  • Universitas favorit
  • Jurusan yang di minati
  • kebudayaan negera tujuan dan bahasa
  • lingkungan dan iklim negara yang di tuju

dan masih banyak lagi yang kamu bisa list down dalam memilih sekolah yang paling tepat untuk karier dan masa depan kamu.

Jika Canada menjadi salah satu negara yang kamu pilih untuk tujuan studi ada penting banget untuk di simak beberapa info mengenai universitas yang terletak di salah satu Kota besar yang menjadi pusat perekonomian negera Kanada yaitu University of Toronto.

Mengapa University of Toronto menjadi salah satu dari beberapa universitas favorit bagi siswa- siswi internasional saya akan lihat satu persatu dari aspek pendukung seperti ranking dan kualitas pendidikannya

1.   Ranking dunia

Berdasarkan QS World University Ranking University of Toronto meraih peringkat ke 19 di dunia pada tahun 2012 ini diantara 1 universitas di Kanada yang juga meraih posisi di Top 20 pada QS world rangking university pada tahun ini yaitu posisi 18 Mc Gill University dan University of British Columbia di top 50 dengan posisi 45. Unversity of Toronto atau yang di kenal dengan sebutan U of T dalam QS world university ranking ini naik dari posisi tahun sebelumnya yaitu di 23 dunia.

QS world ranking

Universitas yang didirikan pada tahun 1827 memang memiliki reputasi yang baik di dunia pendidikan dengan kekuatan di bidang riset dan fakultas pengajaran yang sangat baik telah melahirkan banyak lulusan- lulusan dengan peringkat terbaik dari berbagai level pendidikan dan jurusan yang beragam menjadikan salah satu universitas yg di akui di seluruh dunia dan merupakan yang terbaik di kawasan Amerika Utara.

Oke sekarang setelah mengetahui bahwa rangking U of T ini merupakan 20 dunia pastinya menjadikan pilihan bagi kamu yang ingin masuk dan belajari di U of T ini, dengan ranking teratas pastinya kualifikasi untuk masuk sebagai mahasiswa di U of T ini sangat tinggi dan biasanya hanya siswa-siswi yang memiliki kemampuan akademis diatas rata-rata yang bisa lolos di terima oleh U of T ini.

    2. Jurusan Favorit atau yang menjadi minat anda

Memilih jurusan yang favorit belum tentu bisa menjadikan kamu ahli di bidang tertentu, akan tetapi bidang yang kamu minati yang harus di gali dan di dalami dalam menentukan karir di masa depan dan juga ada baikknya melihat prospek 4-5 lima tahun ke depan apa yang kira-kira menjadi industri yang akan berkembang pesat.

Universitas yang mengklaim dirinya sebagai universitas dengan program dan jurusan terlengkap dan paling beragam ini memiliki lebih dari 800 program undergraduate atau sarjana  dan lebih dari 400 program pasca-sarjana dan program professional lainnya di University of Toronto ini.

Academic Units

3. Kampus University of Toronto

Untuk memahami lebih jauh mengenai U of T dapat di bagi bagi menjadi beberapa bagian mulai dari Kampus yang terdiri dari 3 kampus di lokasi yang berbeda di kota Toronto  yaitu St. George (down town campus), Mississauga Campus yang terletak di Barat Toronto dan Scarborough Campus  di timur kota Toronto.

St. George Campus

Merupakan kampus U of T yang terletak di pusat kota Toronto, menjadi pusat akademis bagi beberapa fakultas seperti, Art and Science, Faculty of Law, Faculty of Medicine, The Joseph L. Rotman School of Management, the Munk Centre of International Studies, the School of Graduate Studies dan juga beberapa college dan sekolah professional terletak di kampus ini. Tentunya karena lokasi yang terletak di pusat kota Toronto para siswa-siswi mendapatkan akses dan fasilitas yang lengkap untuk kebutuhan mereka.

Yang menarik dari U of T St. George Campus adalah dimana setiap siswa dari fakultas art dan science di kampus ini otomatis menjadi member dari dari salah satu dari tujuh tradisi college  yang merupakan perkumpulan akademisi dan juga berfungsi sebagai student support untuk berbagai aktivitas akademis dan sosial bagi para siswa- siswi, dimana di dalam college ini merupakan komunitas dengan aktivitas bersosialisasi, dining, gathering dengan para praktisi dan akademisi di bidangnya. bagi para siswa-siswi tentu saja hal ini sangat baik untuk menjalin networking di kemudian hari.

Colleges di U of T St. George

The Colleges:

untuk program dan jurusan yang tersedia di St. George silahkan klik link berikut ini http://discover.utoronto.ca/learning/programs-of-study/utsg

Mississauga Campus

Mississauga Campus U of T merupakan kampus yang terletak di sebelah barat kota Toronto didirikan pada tahun 1967 dan merupakan kampus University of Toronto yang terbesar di Kanada dengan populasi 12.500 undergraduate students, 500 graduate students, 770 fakultas dan staff juga memiliki alumni lebih dari 42.000 orang.

Jarak kampus ini dengan St.George kurang lebih 33 KM merupakan pusat bagi beberapa bidang ilmu akademis seperti Institute of Communication and Information Technology memiliki 125 jurusan dan 75 bidang Ilmu.

Beberapa program dan jurusan yang menjadi favorit bagi siswa- siswi di Mississauga selain program sarjana dan pasca-sarjana adalah antara lain Bachelor of Business Administration, a Master of Biomedical Communications, a Master of Biotechnology, a Master in Management and Professional Accounting, a Master of Management of Innovation and a Diploma in Investigative and Forensic Accounting.

beberapa proyek pengembangan fasilitas bagi penunjang akademis juga tersedia di kampus ini seperti Terrence Donnelly Health & Science Complex termasuk yang terbaru adalah Mississauga Academiy of Medicine dan juga Instructional centre yang bernilai 70 juta dollar juga merupakan fasilitas yang di siapkan bagi para akademisi.

Untuk full pogram dan jurusan yang tersedia di U of T Mississauga klik link berikut ini http://www.utm.utoronto.ca/programs-departments

Scarborough Campus

Scarborough Campus yang terletak di bagian timur kota Toronto di buat dengan arsitektur yang bertema seperti taman di ujung kota Toronto. Scarborough kampus didirikan pada tahun 1964 dan dulunya merupakan constituent college dari fakultas Arts dan Science.

Kampus dengan populasi siswa – siswi sebanyak 10.000 orang dan berlokasi di Highland Creek Valley dapat di tempuh sekitar 30 menit dari pusat kota Toronto. Di Kampus ini juga sangat terasa keberagaman budaya dan lingkungan dengan siswa- siswi yang berdatangan untuk belajar dari berbagai budaya dan negara yang berbeda.

Beberapa tempat di kampus ini juga sangat unik yang menjadikan U of T Scarborough Campus ini menjadi tempat untuk berkumpul bagi para siswa-siswinya dengan adanya fasilitas seperti Bluff term yang di kenal sebagai sebutan bagi tempat restaurant dan pub.

di kampus ini juga merupakan tempat di mana program- program inovatif di lahirkan sebagai pengembangan terhadap situasi sekarang ini beberapa pendekatan pengajaran juga di sesesuaikan dengan keadaan yang up to date, untuk penyesuain terhadap siswa-siswinya sebagai contoh tersedianya program persiapan untuk para siswa-siswi dari China untuk menyesuaikan diri dengan bahasa dan budaya yang berbeda. dan yang menjadi salah satu Jurusan favorit adalah Program Business administration.

Untuk full list program dan jurusan yang tersedia di U of T Scarborough Campus klik link berikut ini http://www.utsc.utoronto.ca/undergraduate_programs.html

Foto – foto kampus UTSC

3. Point ketiga ini merupakan salah satu aspek penting dalam memilih sekolah yaitu Biaya sekolah dan Biaya Hidup

Di University of Toronto ini biaya kuliah pertahun ajaran berkisar dari CAD 25.000 sampai dengan CAD 35.000 pertahun ajaran dari bulan September sampai dengan April, biaya kuliah bervariasi tergantung pada jurusan yang di ambil siswa- siswi.

Biaya tambahan lain seperti akomodasi di Student Residence University of Toronto berkisar antara CAD 9.800 – 16.000 dengan meal plan atau makanan yang disediakan atau dengan pilihan tanpa meal plan berkisar antara CAD 5.000 – 8000 per tahun ajaran.

Biaya Lain:

Makan CAD 4000 – 5500 / tahun

Transportasi CAD 1248/ tahun

Laundry and Clothing CAD 1200 – 2400

Lain – lain CAD 1200 – 2400/ tahun

Di luar tuition fee biasanya siswa- siswi harus mencadangkan sekitar CAD 8000 – 10.000 untuk kebutuhan hidupnya selama 1 tahun

4. Pilihan Tempat Tinggal

Memilih tempat tinggal yang cocok selama kuliah di luar negeri merupakan hal yang penting bagi kelangsungan belajar siswa-siswi, salah memilih tempat tinggal bisa sangat mengganggu kegiatan sosial dan akademis.

Di University of Toronto, ketiga kampusnya memiliki fasilitas student residence yang mana setiap siswa- siswi tahun pertama menjadi prioritas untuk tinggal di student residence yang terletak di dalam masing -masing kampus.

Mississauga Housing :

Di sini tersedia housing bagi kurang lebih 1500 siswa- siswi dengan pilihan tipe akomodasi yang bervariasi. Mulai dari traditional style home room, dan Town homes tersedia di sini single and multiple bedroom menjadi pilihan bagi siswa-siswinya.

Scarborough Housing:

Di Scaborough tersedia kurang lebih housing bagi 800 siswa- siswi dengan akses menuju ke ruang kelas sekitar 2 menit saja berjalan kaki. tersedia pilihan tipe townhouse dan all residence bed all single rooms yang sudah full furnished dan di lengkapi oleh fasilitas yang memadai seperti akses wireless internet, ruang makan dan dapur yang cukup lengkap.

St. George Housing:

Siswa -siswi tinggal di dalam komplek kampus atau dalam Chesnut Residence yang telah di sediakan, karena lokasinya terletak di tengah kota Toronto siswa – siswi dapat dengan mudah mendapatkan keperluan yang di butuhkan selama studi ataupun kehidupan sosial dan hiburan yang tersedia di pusat kota.

Off Campus Housing:

Bagi para siswa- siswi yang mengingikan tinggal di luar kampus, dengan menyewa tempat tinggal sendiri ataupun sharing dengan teman kuliah dapat memperoleh informasi yang tersedia di kampus bulletin board ataupun menanyakan langsung ke U of T Housing office. Biasanya tinggal off campus dengan teman atau sendiri bisa merupakan pilihan bagi para siswa-siswi yang menginginkan sedikit privacy ataupun keluluasaan, siswa-siswi tahun ke dua atau tiga yang sudah memiliki banyak teman juga bisa memilih untuk tinggal bersama.

5. Kesempatan untuk bekerja

Part Time

Kesempatan bekerja part time di negara- negara tertentu di perbolehkan sebagai kebijakan dari imigrasi, di Canada para siswa-siswi Internasional dapat bekerja part-time untuk menambah uang saku ataupun mendapatkan pengalaman berharga sebelum mereka lulus kuliah. Tentunya pekerjaan ini bukan tujuan utama bagi para siswa-siswi karena di khawatirkan dapat menganggu kegiatan akademis.

Co-op Program

di University of Toronto kesempatan untuk bekerja sebelum lulus sudah termasuk di dalam kurikulum dengan adanya co-op program untuk beberapa jurusan dan program professional kampus U of T ini yang mana di dalam co-op program ini siswa-siswi dapat mendaftar untuk mendapatkan paid work placement yang dapat di akses setelah siswa-siswi menyelesaikan tahun pertama.

Bekerja di Canada setelah Lulus

Di Canada setelah siswa-siswi lulus kuliah mereka diperbolehkan untuk tinggal dan bekerja full time  sampai dengan  3 tahun, tentunya hal ini sangat menarik bagi para siswa- siswi internasional yang ingin mendapatkan kesempatan tinggal dan bekerja di Canada yang tidak menutup kemungkinan nantinya bisa untuk mendapatkan permanent residency di Canada.

Boundless opportunity at U of T

Ingin tau lebih banyak lagi tentang U of T dan Toronto silahkan hubungi

Ada hal yang ingin anda tanyakan ?  Jangan ragu , silahkan hubungi kami . Konsultasi dengan kami gratis .

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami