Tertundanya Pengumuman Nilai Ujian Semester Beberapa Universitas di Australia

Mungkin bagi kamu-kamu yang sedang kuliah di Australia, ada yang nilai ujiannya belum keluar-keluar juga ya? Jangan khawatir… Berikut kabar teranyar dari hal tersebut yang diambil dari Herald Sun: australian_flag_3 29 Mei 2013 Siang ini The National Tertiary Education Union (NTEU) mengumumkan bahwa mereka tidak akan mengeluarkan hasil ujian tengah semester para mahasiswa karena mereka  menuntut gaji dan keadaan kerja yang lebih baik. Sebelumnya, kurang dari seminggu yang lalu Swinburne University of Technology juga mengalami hal serupa. Selain dari tuntutan di atas, mereka juga mengingkan dibatasinya jumlah staff. “Kami sangat menyesal dengan adanya siswa yang terkena imbasnya. Namun ini semua terjadi karena RMIT tidak mau membuat komitmen nyata untuk staffnya sehingga kami terpaksa melakukan hal ini.” ungkap Dr Slee. Namun di sisi lain, Prof Gill Paler menyatakan bahwa tuntutan dari Union sangatlah tidak realistis. Dengan memenuhi tuntutat dari pihak Union, termasuk dengan kenaikan 7% dari gaji biasa; akan membuat pembengkakan biaya sebesar $240 juta dalam empat tahun. Sang professor juga menyatakan kekecewaannya dengan tindakan yang diambil NTEU. Selain RMIT dan Swinburne, universitas lainnya di negara bagian Australia juga ada dalam keadaan yang serupa. Hal ini mungkin akan mempengaruhi universitas Australia yang ada di negara lain juga, tapi jangan cemas 😀 Nilai kalian tetap ada dan pasti bisa lulus kok ^.^ Ada hal yang ingin anda tanyakan ?  Jangan ragu , silahkan hubungi kami . Konsultasi dengan kami gratis .

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami