Kuliah di Brisbane?? QUT International College Donk Pilihannya!!

tyty Jika kalian ingin melanjutkan kuliah di kota Brisbane, yang lengkap dengan fasilitasnya, dan dengan fasilitas kampus yang memadai dan lengkap, kalian bisa mempertimbangkan berkuliah di QUT International College. Di Queensland University of Technology ini banyak mata kuliah yang bisa kalian ambil, jadi tidak hanya bidang studi teknologi atau engineering saja. Kalian bisa mengambil mata kuliah engineering and lingkungan, bisnis, kesehatan, pendidikan, ilmu pengetahuan dan teknologi, hukum, and industry kreatif.

KAMPUS QUT INTERNATIONAL COLLEGE

tyyyAda 3 lokasi QUT International College. Semua kampusnya memiliki layanan bis yang gratis, yang memang disediakan untuk staff dan siswa. Layanan bis ini tersedia antar kampus, terutama antara kampus Kelvin Grove dan kampus Gardens Point. Bagi mahasiswa internasional, lokasi belajar mereka difokuskan hanya di dua kampus saja: di kampus Kelvin Grove dan Gardens Point. Kampus Kelvin Groe sendiri terletak di atas bukit, sekitar 2 kilometer dari kota Brisbane dengan pemandangan menghadap ke kota. Kampus utamanya adalah kampus Gardens Point yang terletak di tengah-tengah kota Brisbane. Kota Brisbane sendiri dipilih karena dianggap sebagai kota yang yang ideal sebagai tempat tinggal, tempat belajar, dan tempat bersosialisasi. Biaya hidupnya tergolong affordable, jadi kalian nggak perlu khawatir soal ini. Gaya hidupnya juga tergolong santai namun bisa menambah wawasan kalian, terutama bagi kalian yang mau belajar lebih lanjut soal budaya dan lifestyle di sana. Di bawah ini denah kampusnya yang bertempat di Brisbane

MATA KULIAH QUT INTERNATIONAL COLLEGE

tyyyyAda berbagai macam jenis mata kuliah yang bisa kalian pilih, diantaranya adalah:
  • Program Foundation
Dengan program ini,  kalian akan benar-benar dipersiapkan supaya siap menghadapi kehidupan kuliah dan belajar sebagai mahasiswa internasional. Untuk bisa masuk ke program S1, kalian setidaknya harus memiliki nilai IELTS sebesar 6.5.  Ada beberapa hal menarik yang bisa kalian pelajari mengenai program ini:
  • Program ini tersedia dalam satu, dua, atau tiga semester – tergantung pada tes masuk kalian.
  • Program ini tersedia bagi siswa SMA kelas 2 atau 3, selama persyaratannya sudah dipenuhi semua.
  • Jika kalian memenuhi kualifikasi dan persyaratan – terutama dalam bidang bahasa Inggris – kalian sudah pasti bisa diterima di program S1 di QUT
  • Program Industri Kreatif, Teknologi Informasi, dan Bisnis.
Program ini meliputi 2 semester dan siswa yang berhasil (memiliki prestasi akademik yang baik) bisa mendaftar ke program S1 yang mereka mau.
  • Program Bahasa Inggris
Program ini ditujukan untuk mempersiapkan siswa untuk setting belajar di universitas Australia yang mayoritas menggunakan bahasa Inggris. Program yang ditawarkan meliputi:
  • Bahasa Inggris umum
  • EAP atau English for Academic Purposes
  • EAP Plus
  • Persiapan IELTS
  • Bahasa Inggris untuk dunia usaha
  • Bahasa Inggris khusus untuk bidang akademis
  • Kursus persiapan
  • Program Cambridge First Certificate
  • Program Persiapan IELTS
Program ini berlangsung selama 15 minggu, dan pada akhir program, kalian akan mengikuti tes sesuai dengan subyek yang sudah kalian pelajari dan dapatkan. Nilai yang harus kalian dapatkan adalah minimal 5.

BIAYA KULIAH QUT INTERNATIONAL COLLEGE

tytytytBiaya kuliah di QUT, Brisbane berkisar antara AUD 9000 sampai AUD 14,000. Namun, banyak juga yang mengatakan bahwa biaya kuliah yang setidaknya harus dipersiapkan – terutama di tahun-tahun awal – sekitar AUD 18,000. Tentu saja biaya ini tergantung pada jenis mata kuliah yang diambil,  additional cost yang harus kalian tanggung, dan juga biaya buku. Di Australia, kadang mahasiswa internasional juga diwajibkan untuk memiliki asuransi kesehatan, yang tentu saja akan menambah pengeluaran kalian di tiap semesternya dan per tahunnya.

BIAYA HIDUP DAN AKOMODASI

tytytytytytBanyak yang mengatakan bahwa kalian setidaknya harus mempersiapkan AUD 18,000 per tahunnya untuk biaya hidup. Tapi jika kalian bisa berhemat dan kalian bisa memanfaatkan status pelajar dan mahasiswa kalian, sebetulnya kalian bisa banyak berhemat. Jika kalian lebih memilih untuk memasak sendiri dan bukannya selalu membeli makanan di luar atau melakukan take-out, tentu saja kalian bisa menghemat banyak uang per minggunya. Bayangkan berapa banyak uang yang bisa kalian hemat untuk sebulan? Akomodasi juga merupakan hal yang harus kalian pertimbangkan.  Kalian bisa mempertimbangkan program homestay yang tidak akan membuat kalian homesick, sekaligus belajar tentang gaya hidup dan kebudayaan dari keluarga di mana kalian bertempat tinggal. Kalau kalian kurang tertarik dengan program homestay, kalian bisa tinggal di area kampus, asrama, apartment, atau rental house, di mana kalian juga bisa share dengan siswa lain. Akan lebih baik kalau kalian bisa mempersiapkan dana cadangan sebesar AUD 1,000 sampai AUD 1,500 per tahunnya karena selalu saja ada pengeluaran tak terduga yang tidak termasuk dalam biaya sehari-hari.

CARA DAFTAR DAN PERSYARATAN

Jika kalian ingin mendaftar, kalian hanya perlu masuk ke site resminya dan menuju ke bagian Application atau Pendaftaran. Pada dasarnya, kalian perlu menyediakan:
  • Ijasah SMA atau nilai pelajaran Bahasa Inggris
  • Nilai IELTS setara 6.5
  • Dokumen resmi yang mencantumkan identitas kalian
Berikut jalan-jalan di sekitar kampus di brisbane streetview 3 Berikut sedikit cuplikan video kampusnya
Ada hal yang ingin anda tanyakan ?  Jangan ragu , silahkan hubungi kami . Konsultasi dengan kami gratis .

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami