Akomodasi Pas Kuliah di Jerman

Sebagai mahasiswa yang sedang menempuh pendidikan perguruan tinggi, pastinya kita butuh tempat tinggal. Apa lagi kalo kamu disana sebagai mahasiswa asing, tempat tinggal menjadi hal yang sangat penting. Ada berbagai jenis tempat tinggal yang unik di Jerman yang bisa kita temui saat kuliah disana. Dan kali ini kita mau kasih tau tempat tinggal-tempat tinggal seperti apa aja yang ada di Jerman. Tempat tinggal tersebut mungkin ada yang belum pernah kamu temui sebelumnya.

 

Penasaran kan apa aja tempat tinggal mahasiswa disana.. let’s cekidot.

Tempat Tinggal Bersama Orang Tua

Tempat Tinggal Bersama Orang Tua

Kalo tempat tinggal yang satu ini udah pastinya untuk mahasiswa asli sana dan bukan mahasiswa asing. Sekitar 27 % mahasiswa Jerman tingggal bersama orang tua. Hal ini tentu akan menghemat biaya pengeluaran. Biasanya mahasiswa yang tinggal bersama orang tua kemandiriannya kurang berkembang.

Ngekost

kost

Tidak semua mahasiswa Jerman tinggal bersama orang tua mereka. Biasanya alasan mahasiswa ng’kost adalah karena jarak rumah ke kampus yang sangat jauh.

Aula Olahraga

Aula Olahraga

Kalo tempat tinggal yang satu ini biasanya ditempatin sama mahasiswa semester pertama. Mereka sering kebingungan saat di awal perkuliahan untuk mencari tempat tinggal. Apa lagi yang kuliah di kota Munchen, Koln atau Frankfurt yang biaya hidupnya relatif tinggi.

Asrama Mahasiswa

homestay

Kalo ada mahasiswa yang mendapatkan asrama mahasiswa, itu merupakan suatu keberuntungan. Hal ini dikarenakan tidak mudah untuk dapat asrama. Hanya 12 % mahasiswa di Jerman yang bisa mendapat tempat di asrama mahasiswa. Untuk di daerah Koln saja harga sewanya sekitar 230 Euro.

Tinggal di Kontainer

Tinggal di Kontainer

Rumah kontainer ini sudah ada di Jerman sejak tahun 1980, ketika Jerman mengalami krisis. Awalnya tinggal di kontainer hanya untuk sementara waktu tapi lama-kelamaan kontainer menjadi tempat tinggal di Jerman.

Ruang sempit

Ruang sempit

Tempat tinggal ini disebut tinggal secara inovatif. Bangunan ini biasanya berbentuk bangunan kubus dengan ukuran kurang lebih 6,8 meter persegi lebih sempit dari ketetapan luas minimal kamar. Ruangan ini berfungsi sebagai WC, tempat mandi, dapur, ruang tamu dan tempat tidur sekaligus. Harga sewa tempat tinggal ini juga tergolong murah hanya 150 Euro.

Rumah Sederhana di Gottingen

Suasana Desa di Göttingen

Bangunan sederhana yang terbuat dari kayu ini biayanya relatif murah. Bangunan ini sengaja tidak terbuat dari beton untuk menyediakan rumah murah di Jerman.

Bangunan Tua

Bangunan Tua

Ada juga nih tempat tinggal di Bonn berupa bangunan tua bergaya tangsi. Luas kamarnya sekitar 10 meter persegi. Dilorong kamar terdat toilet yang digunakan untuk bersama-sama.

Tinggal untuk membantu

Wohnen für Hilfe

Kalo tempat tinggal ini kamu harus tinggal di rumah salah seorang lansia dan kamu harus membantunya mulai dari membereskan rumah, berbelanja hingga membantu sang lansia tersebut. Biasanya di tempat tinggal ini terjalin persahabatan antara lansia dan mahasiswa yang tinggal disana.

Ruang Longgar di suatu Gedung

Ruang Longgar sebagai Penjaga Gedung

Untuk mendapatkan tempat tinggal ada pula mahasiswa yang menjadi penjaga gedung tua seperti rumah sakit, pabrik, atau sekolah kosong. Disini mahasiswa yang menjaga gedung tidak boleh membawa hewan dan dilarang menggelar pesta.

Biara

Biara

Tempat tinggal ini untuk mahasiswa asing yang tidak mampu membayar sewa tempat tinggal. Di Biara Fransiskan yang kosong di Ulm, gereja menyediakan 10 kamar gratis. Meski demikian masa kontrak sewa kamar terbatas.

 

Carl Duisburg Centren, Langkah Awal Buat Kamu Yang Pengen Kuliah di Jerman

 

 

Ada hal yang ingin anda tanyakan ?  Jangan ragu , silahkan hubungi kami . Konsultasi dengan kami gratis .

ACCESS EDUCATION 

Whatsapp :  0812 5998 5997

Line          :  accesseducation

Telegram  :  0812 5998 5997

Email :  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami