Yang mau sekolah di Inggris, yuk kenalan sama UCAS!!

Pengen tinggal di Negara tempat Harry Potter berada? Pengen kuliah di Inggris tapi masih bingung caranya gimana? Sebelomnya kamu pasti bertanya-tanya kan, apa sih UCAS itu? Apa hubungannya sama perguruan tinggi di Inggris? Eitts… tenang dulu, kita bakal jelasin semuanya disini~ Jadi, UCAS yang merupakan kepanjangan dari Universities and Colleges Admission Services adalah organisasi yang bergerak di bidang pelayanan aplikasi pendaftaran yang menjangkau seluruh subjek studi yang ada di berbagai universitas di Inggris. Singkatnya, mereka membantu para calon mahasiswa lokal dan internasional yang pengin melanjutkan kuliah di Inggris dengan membantu siswa membuat pilihan informasi yang tepat bagi mereka, membimbing mereka, serta orang tua dan para penasehatnya, melalui seluruh proses aplikasi pendidikan tinggi. Berdiri sejak tahun 1993, UCAS telah melayani ribuan mahasiswa yang ingin kuliah di Inggris, bentuk pelayanan mereka antara lain:
  • Seni Pertunjukan CUKAS
CUKAS yang merupakan singkatan dari Conservatories UK Admissions Service melayani dan membantu baik para mahasiswa sarjana maupun pasca sarjana yang tertarik untuk mendaftar program musik berbasis praktik di delapan pelatihan musik di Inggris.
  • UCAS Pelatihan Guru (UTT, sebelumnya GTTR)
Pada tahun 2013 UTT yang merupakan singkatan dari UCAS Teacher Training menggantikan GTTR (Graduate Teacher Training Registry) sebagai layanan penerimaan untuk mahasiswa pascasarjana yang tertarik dalam pelatihan guru. UTT juga mencakup kursus full time dan part time di universitas di Inggris lho, jadi bagi kamu yang mau kuliah sambil kerja disana, kamu bisa ambil kursus yang part time!
  • Pascasarjana – UKPASS
UKPASS (UK Postgraduate Application and Statistical Service) yang didirikan pada tahun 2007 ini tugasnya adalah membantu perguruan tinggi di Inggris merekrut mahasiswa pascasarjana dan memudahkan para calon mahasiswa melamar program kuliah disana dengan memberikan layanan penerimaan pelamar online yang sederhana dan efisien.
  • UCAS Progress
UCAS progress adalah layanan yang memberikan saran bagi kamu yang berusia 13 sampai 19 tahun untuk mengetahui lebih dalam tentang informasi dan kesempatan pendidikan lebih lanjut di Inggris. Nah, UCAS Progress ini juga bekerja sama dengan instansi pendidikan dan pemerintah setempat lho, tujuannya sih untuk memberikan kesempatan kepada siswa untuk mencari, membandingkan dan mendaftar program akademik maupun kejuruan.
  • UCAS Media
Nah, UCAS Media ini adalah perusahaan komersial yang menawarkan mitra terpercaya mereka solusi pemasaran yang dapat membantu mereka mencapai siswa dan influencer mereka. UCAS Media juga menawarkan segala sesuatu mulai dari research-based insights sampai creative services yang termasuk iklan online, platform digital, pemasaran email, media sosial, iklan cetak, direct mail, kegiatan siswa, dan banyak lagi. Cara Daftar UCAS Tertarik mau daftar UCAS tapi masih bingung caranya gimana? Tenang aja, caranya gampang banget kok! Ikutin aja tahap-tahap dibawah ini: 1. Cari tahu program studi yang tersedia First things first, cari tahu bidang apa yang ingin kamu pelajari dan periksa persyaratan masuk program yang akan kamu ambil. 2. Daftar! Setelah kamu yakin dengan pilihan program studi kamu, kamu bisa langsung cari tahu kapan waktu pendaftaran dibuka. Biaya pendaftaran melalui UCAS adalah £12 per siswa dan berlaku untuk satu program studi saja, kalau kamucmendaftar dua atau lebih program studi kamu bakal dikenakan biaya sebesar £23. So stay tuned terus di website mereka ya, biar kamu nggak ketinggalan waktu pendaftaran. 3. Isi Formulir Aplikasi Lengkapi formulir aplikasi yang mereka sediakan lalu jika sudah lengkap, kamu bisa kirim beserta dokumen-dokumen lain yang dibutuhkan. 4. Pantau Aplikasi Kamu! Setelah mengirimkan aplikasi kamu, biasanya kamu harus menunggu selama beberapa saat sampai akhirnya Universitas atau sekolah yang kamu tuju memberikan keputusan mengenai aplikasi kamu. Setelah kamu menerima keputusannya, jika diterima, kamu bisa membalas tawaran yang kamu dapat di Universitas atau sekolah tersebut. 5. Final Decision Yap, all the final decision is in yours! Seperti yang sudah kita tulis di poin sebelumnya, setelah kamu menerima keputusan diterima dari pihak sekolah yang kamu daftar, kamu bisa membalas tawaran mereka untuk melanjutkan sekolah disana atau tidak terutama jika kamu menerima dua tawaran untuk bersekolah di dua sekolah yang berbeda yang sudah kamu daftarkan terlebi dahulu. Ada hal yang ingin anda tanyakan ?  Jangan ragu , silahkan hubungi kami . Konsultasi dengan kami gratis .

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami

Published by

Tinggalkan Balasan