8 Selebritis Muda yang Melanjutkan Pendidikan di Luar Negeri

Melanjutkan pendidikan di luar negeri nampaknya menjadi impian semua anak muda di zaman ini. salah satu alasannya adalah kualitas pendidikan yang lebih baik dan juga fasilitas yang memadai yang dimiliki oleh universitas-universitas ynag ada di luar negeri. Tak hanya orang biasa, para selebritis pun berlomba-lomba menempuh pendidikan diluar negeri. Alasan mereka berkuliah di luar negeri ini bukan untuk menambah populritas semata melainkan menempuh pendidikan di luar negeri ini dirasa jauh lebih unggul dibandingkan jika menempuh pendidikan di dalam negeri. Nah, pasti gak asing dong dengan nama penyanyi Afgan Syah Reza? Atau artis Cinta Laura? Yup para seleb muda ini kini tengah menempuh pendidikan mereka di luar negeri. Terus siapa lagi sih seleb yang berkuliah di luar negeri ini? dimana aja ya mereka berkuliah selama di luar ibu pertiwi? Ini dia delapan seleb muda yang sedang melanjutkan pendidikannya di luar negeri!

Vidi Aldiano

zPenyanyi ganteng yang satu ini menyelesaikan pendidikan strata 1 (S1) di Universitas Pelita Harapan, Jakarta. Setelah selesai menempuh pendidikan di salah satu universitas bergengsi yang ada di ibu kota Vidi memiliki rencana kuliah ke jenjang pasca sarjana (S2) di negeri paman sam Amerika Serikat. Jika lulus tes, Vidi akan berencana mengambil jurusan manajemen bisnis sesuai dengan jurusan yang ia ambil saat menempuh S1.

Alyssa Soebandono

zzAlyssa Soebandono atau yang akrab disapa dengan panggilan Icha ini sudah memiliki cita-cita berkuliah di luar negeri sejak masih duduk di bangku SMA. Pada Desember 2012 lalu pemain sinetron stripping ini telah menyelesaikan studinya di Monash University, Australia dengan mengambil jurusan Communication Art. Setelah lulus menempuh S1, Icha kemudian melanjutkan pendidikannya S2 di London Public Relation School, Inggris. Masih terkait dengan komunikasi, Icha memilih jurusan Coorporate Communication untuk pendidikan S2nya.

Acha Septriasa

zzzSetelah lulus SMA, Acha Septriasa memilih melanjutkan pendidikannya di negeri jiran Malaysia. Aktrsi sekaligus penyanyi ini memilih jurusan Mass Communication di Limkokwing University, Malaysia. Setelah menyelesaikan kuliah di Malaysia, Acha Septriasa pun kembali ke tanah air dan melakukan beberapa kegiatan bisnis. Acha berhasil membuktikan jika karir dan pendidikan bisa sekaligus dijalani jika dikerjakan dengan niat yang sungguh-sungguh.

Gita Gutawa

zzzzDara cantik Gita Gutawa pun tak ketinggalan melanjutkan pendidikannya di luar negeri. Anak dari musisi Erwin Gutawa ini terdaftar menjadi salah satu mahasiswi di University of Birmingham, Inggris. Penyanyi dengan suara tinggi ini memilih jurusan ekonomi walaupun sebelumnya ia semoat berpikir untuk mengambil jurusan musik. Saat liburan, Gita menyempatkan dirinya untuk kembali ke Indonesia untuk mengerjakan beberapa proyek dengan sang ayah.

Velove Vexia

zzzzzVelove Vexia memilih Santa Monica College yang terletak di Los Angeles, Amerika Serikat sebagai tempatnya untuk melanjutkan pendidikan. Awalnya mantan kekasih Raffi Ahmad iniberkuliah di Perancis, namun kemudian ia memilih Amerika. Negeri paman sam dipilih Velove karena menurutnya lebih mudah secara bahasa dan mudah bersosialisasi dengan orang-orang. Velove kini mengambil jurusan Bisnis Administrasi.

Afgan Syah Reza

zzzzzzGak asing kan dengan wajah ganteng Afgan? Penyanyi berkacamata ini juga melanjutkan kuliahnya di Monash University Malaysia setelah sebelumnya Afgan sempat berkuliah di Universitas Indonesia mengambil jurusan ekonomi. Di Monash University, penyanyi tembang “Sadis” ini memilih jurusan marketing pemasaran. Diperkirakan Afgan akan lulus di pertengahan tahun 2013.

Cinta Laura

zzzzzzzPemain sinetron dan penyanyi Cinta Laura pun melanjutkan kuliahnya di luar negeri. Keinginannya berkuliah di luar negeri sudah lama ia tunjukan sejak ia masih duduk di bangku sekolah. Saat ini Cinta Laura sedang melanjutkan pendidikannya di Columbia University, Amerika Serikat. Perempuan yang lahir di Jerman ini tak tanggung langsung mengambil program dual degree atau double major yakni jurusan Psikologi dan Sastra Jerman. Cinta mengaku ingin fokus dengan pendidikan yang sedang ditempuhnya ini, ia pun memiliki target untuk lulus cepat dari waktu yang telah ditetapkan oleh universitas. Diperkirakan Cinta akan lulus pada pertengahan tahun 2014. Setelah selesai kuliah, Cinta akan melanjutkan karirnya di Los Angeles, Amerika Serikat.

Sherina Munaf

zzzzzzzzPenyanyi Sherina Munaf beberapa waktu lalu mengumumkan rencananya untuk berkuliah di luar negeri, tepatnya di Harvard University. Penyanyi yang terkenal dari film “Petualangan Sherina” ini sudah membulatkan tekadnya untuk berkuliah di negeri paman sam ini. Sebelum meninggalkan Indonesia, Sherina berjanji akan memberi kenang-kenangan berupa album baru untuk para penggemar setianya. Itulah beberapa selebritis yang sedang dan ingin melanjutkan pendidikannya di luar negeri. Mereka membuktikan bahwa mereka tak hanya sekedar cantik/tampan tetapi juga memiliki otak yang brilian sehingga bisa diterima di universitas-universitas terkenal. Ayo kapan giliranmu?  
Ada hal yang ingin anda tanyakan ?  Jangan ragu , silahkan hubungi kami . Konsultasi dengan kami gratis .

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami

Published by

Tinggalkan Balasan