FORT LEWIS COLLEGE, Kampus di Pegunungan Colorado Yang Indah

CD25FTLEWISBuat kalian yang pengen berkesempatan buat belajar sekaligus bermain dan berpetualang, Fort Lewis College bisa jadi pilihan yang tepat buat kalian! Kampus yang berlokasi di Durango, Colorado ini menawarkan pengalaman berkuliah yang seru dengan kelasnya yang berukuran kecil, program akademik yang dinamis dan program kuliah dengan perspektif liberal arts yang mentransformasi pengalaman belajar kalian yang menumbuhkan semangat entrepreneurship,  leadership, belajar memecahkan masalah dengan kreatif dan pembelajaran yang bakal berguna buat seumur hidup kalian. Kampusnya sendiri berlokasi di daerah pegunungan Colorado yang unik dengan pemandangan yang cantik juga menawarkan komunitas pertemanan yang aktif, ramah dan bersemangat dnegan lingkungan yang aman. Asik banget kan?!
lc 8Buat pembelajaran kelas gak usah diraguin lagi, karena ukuran kelasnya cukup kecil, yaitu rata-rata 23 mahasiswa dengan rasio mahasiswa dan dosen yaitu 19:1. Beberapa dosennya juga mendapatkan penghargaan Colorado Professors of the Year loh! Kampus dengan mahasiswanya yang berjumlah 4000an oang ini juga terkenal jago olahraga loh, pernah memenangkan kompetisi sepak bola, bersepeda dan basket tingkat nasional. Selain itu mereka juga menyediakan berbagai klub olahraga seperti baseball, basket, sepeda, rugby, ski dan snowboarding, sepak bola, tennis, triathlon, frisbee, badminton, voli dan banyak lainnya! Intinya di Fort Lewis College kalian gak cuma belajar, tapi juga bermain dan bertumbuh bersama merek! Seru banget kan?! So, buat kalian yang pengen perkuliahan berkualitas dengan kesempatan menjelajah berbagai tempat keren di Colorado, daftar aja Fort Lewis College!

PROGRAM KULIAH

Fort Lewis College memiliki berbagai macam jurusan yang tergabung dalam 4 fakultas mereka, yaitu School of Arts and Sciences, School of Business Administration, Teacher Education Department dan Special Academic Programs dengan major dan minor yang bisa kalian pilih. Apa aja sih jurusan yang tersedia?

Accounting

Adventure Education Anthropologylc 1 Art and Design Athletic Training Biology Business Administration
Chemistry Economics Education Engineering English Environmental Studies Exercise Science
Forensic Studies Gender and Women Studies Geoscienceslc 2 History Honors Interdisciplinary Studies Liberal Studies Marketing Mathematics Modern Languages Music Native American and Indigenous Studies Peace and Conflict Studies Philosophy Physics Political Science Pre-Health Pre-Lawlc 7 Psychology Public Health Religious Studies Sociology/Human Services Student Constructed Major Teacher Education Theatre

AKOMODASI DAN URUSAN PERUT

            Buat kalian yang pengen berkuliah di Fort Lewis College, gak usah khawatir mau tinggal di mana, soalnya Fort Lewis College juga menyediakan berbagai jenis akomodasi, dari Residence Halls (asrama), on-campus apartment buat mahasiswa tingkat atas dan transfer. Asramanya sendiri macam-macam, dari gaya tradisional, suite 2 kamar tidur, suite 3 kamar tidur dan 4 kamar tidur.

            Biaya buat tinggal di Residence Halls bervariasi dari $2200-$3875/semester, sedangkan untuk apartment sendiri berkisar dari $2540-$3875/semester. Buat kalian yang tinggal di Residence Halls, kalian harus mendaftar Meal Plans buat memesan makanan kalian sehari-hari. Paketnya sendiri bervariasi 2 kali All You Care to Eat Meals (Senin-Minggu) untuk makan selama 2 minggu sampai 14 kali yang cukup buat 1 semester dengan biaya berkisar dari $440-$2160. Karena apartment sendiri memiliki dapur, jadi kalian harus memesan Meal Plan. Namun kalau kalian malas memasak kalian juga bisa memesan Meal Plan kok. Jadi gak perlu bingung mencari makanan kalau lagi gak di kantin kampus deh.

BIAYA KULIAH DAN BIAYA HIDUP

Fort Lewis College merupakan salah satu college yang paling terjangkau di Colorado, terbukti dari survey nasional yang meneliti tentang utang mahasiswa buat biaya perkuliahan, berhubung biaya kuliah di Amerika cukup tinggi. Utang mahasiswa yang rendah sendiri merupakan hasil usaha mereka buat menjaga biaya kuliah supaya tetap terjangkau, gak lupa juga beasiswa dan bantuan keuangan yang mereka sediakan. So, pengen tau biaya kuliah dan biaya hidup per tahunnya di Fort Lewis College berapa?

Biaya kuliah/tahun           :           $16.072

Biaya mahasiswa    :           $1.708

Akomodasi dan makan :   $10.326

Buku dan kebutuhan:       $1.208lc 5

Transportasi            :           $1.934

Personal dan lainnya:       $2.948

                                    _________________ +

Total                                      $34.216/tahun

Oh ya, menariknya lagi semakin bagus nilai kalian selama SMA dan semakin cepat kalian mendaftar, semakin murah juga biaya kuliah kalian. Fort Lewis College membuka beberapa kali sesi pendaftaran, jadi buruan daftar biar biaya kuliah kalian juga semakin murah loh!

PERSYARATAN DAN CARA MENDAFTAR

1. Mengisi online application di website Fort Lewis College

2. Mengirimkan biaya pendaftaran sebesar $40

3. Mengirim transkrip dari insitusi yang memberikan gelar diploma atau ijazah SMA kalian. Bila kalian pernah menghadiri college atau universitas apapun, kalian juga harus menyertakan transkrip yang udah dilegalisir ke Office of Admission and Advising, baik dalam bahasa asli maupun bahasa Inggris. Transkrip asli dan resmi tersebut juga harus dikirimkan dalam amplop yang tersegel dari insititusi yang mengeluarkan transkrip tersebut.

4. Mengumpulkan Declaration and Certification of Finances yang diisi juga oleh petugas bank sebelum mengisi form student visa.

5. Mengirimkan nilai tes TOEFL dan SAT (kode Fort Lewis College yaitu 4310 dari website Educational Testing Service (ETS). Minimum nilai TOEFL yang dibutuhkan yaitu 61 (IBT), 173 (computer-based) atau 500 (PBT).

Liat deh sekeliling kampusnya yang ciamik inii..

fl streetview

Ada hal yang ingin anda tanyakan ?  Jangan ragu , silahkan hubungi kami . Konsultasi dengan kami gratis .

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami