YANG DOYAN EPL (ENGLISH PREMIER LEAGUE), KULIAH DI SINI SAMBIL NONTON PERTANDINGANNYA!
Posted on
by
Pergi ke luar negeri, mungkin itu impian semua orang. Berjalan-jalan menjelajahi kota yang memiliki suasana yang berbeda dengan suasana di negara kita pastinya terasa menyenangkan. Nah, sekolah di luar negeri bisa jadi salah satu cara untuk menikmati suasana di luar negeri. Selain untuk menambah pengetahuan, kita juga bisa jalan-jalan! Hitung-hitung sambil menyelam minum air.
Sudah banyak warga Indonesia yang pergi ke luar negeri untuk mencicipi bagaimana rasanya kuliah disana. And, gak sedikit yang kembali ke negara kita dengan berbagai cerita yang menyenangkan. Selain itu, terbukti banyak lulusan-lulusan luar negeri dari negara kita bisa mendapatkan kerja dengan sangat mudah.
Inggris adalah salah satu negara maju dan pastinya sudah sangat terkenal di dunia. Dari segi pendidikan, tentu saja pendidikan di sana lebih bagus dan lebih lengkap. Jadi, tidak usah ragu untuk mencoba bersekolah disana karena Inggris memiliki banyak universitas ternama dan tentunya berkualitas internasional. Salah satunya adalah Coventry University. Terlebih lagi, buat kalian yang doyan preamier league, cocok banget nih kuliah di Inggris. Yuk simak lebih lanjut mengenai universitas ini..
International StudentsCoventry University adalah salah satu universitas di Inggris yang berstandar internasional dan sudah memiliki 5000 lebih pelajar internasional! Wah, peluang untuk berkuliah disini semakin terbuka ya. Buktinya ternyata gak sedikit orang dari berbagai belahan dunia bisa bersekolah di universitas ini. Dengan banyaknya komunitas-komunitas internasional, pelajar internasional bisa mendapatkan layanan dan close links dengan beragam budaya lokal. Dalam arti lain, Universitas ini akan membuatmu merasa seperti berada di rumah sendiri!
Tersedia banyak perwakilan di berbagai negara di dunia yang bisa membantumu dari awal pendaftaran hingga lulus. Sayangnya, Coventry University belum menyediakan perwakilan mereka untuk wilayah Indonesia dan baru sampai Malaysia. Tapi, tidak usah khawatir karena masalah pendaftaran bisa dilakukan online. Jadi, semua orang bisa mengakses dengan lebih mudah. Semoga saja dalam waktu dekat nanti akan ada perwakilan dari mereka untuk negara kita ya.
Belajar di Coventry University
Dengan memilih untuk belajar di Coventry University, kamu sangat bisa memanfaatkan salah satu jurusan yang disediakan di Universitas ini, mulai dari jurusan untuk undergraduate (sarjana) sampai postgraduate (pascasarjana). Gak cuma itu, kamu bisa mengikuti pre-sessional English Language programmes dan foundation programmes and research. Kamu bisa mulai bergabung dengan Coventry University di bulan September dan Januari, dan ada tambahan kelas ekstra juga yang biasa dibuka di bulan April dan Juli. Semua itu bertempat di London campus.
Coventry University memiliki dua kampus yaitu di pusat kota Coventry dan di tengah pusat keuangan London. Kedua tempat itu merupakan tempat yang sangat sempurna buat kita untuk belajar dan bertempat tinggal.
Program Study
Ngomongin program study, disini lengkap banget. Kalian boleh pilih mana program study favorit kalian. Bisa dilihat di bawah ini:
Program Business (Accounting, Management, Finance, Business Administration, dll)
Humanities (Linguistics, English Literature, Creative Writing dll)
Dan masih banyak lagi tentunya. Oh ya.. FYI rata – rata tuition fee untuk jenjang Undergraduate students adalah 12.000 – 12.000 Pounds. Untuk lebih jelasnya bisa dilihat disini. Untuk lihat harga kuliahnya, kalian pertama – tama klik jurusan yang pengen dituju. Kemudian di sisi kanan ada dua opsi, pilih ‘international’, nah disitulah tuition feenya.Cara Mendaftar
Mendaftar di Coventry sangatlah mudah karena diproses dengan cepat dan kamu akan menerima keputusan awal dalam waktu 48 jam. Kamu bisa mendaftar dengan salah satu cara ini:
Mengisi online form pendaftaran
Mendownload form pendaftaran
Jika kamu seorang EU undergraduate student, kamu harus mendaftar lewat UCAS
Bisa melalui salah satu kantor lokal di China, Kenya, Nigeria dan India.
Ketika kamu mendaftar, kamu harus memilih salah satu jurusan yang kamu ingin kamu masuki. International Office akan membutuhkan keterangan-keterangan berikut untuk membuat keputusan mengenai pendaftaranmu, antara lain:
Transkrip semua nilai akademic
Foto kopi ijazah atau surat keterangan kerja jika sudah bekerja
Satu surat keterangan akademik
Skor tes Bahasa Inggris (IELTS/TOEFL, dll)
Keterangan pribadimu
Foto kopi passport yang berlaku
Cara Membayar
Untuk menyimpan kursi di program studi yang telah kamu di Coventry University dan untuk menerima surat Confirmation of Accpetance to Study (CAS) yang bisa memungkinkan untuk menggunakan visa, kamu harus membayar sejumlah setoran seperti yang dirincikan di surat penawaran dari Coventry University.
Setoran tersebut bisa dibayar kapanpun, tapi disarankan untuk dibayar tiga bulan sebelum tanggal mulainya kuliah. Semakin cepat melakukan penyetoran biaya, maka kamu bisa punya waktu lebih banyak untuk mengurus visamu, mengatur akomodasi Universitas, dan merencanakan jalan-jalanmu di Inggris!!! Nah, itu tuh yang paling mengasyikkan.
Ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk melakukan penyetoran
Membayar cash
Menggunakan draft dari bank
Menggunakan kartu kredit
Transfer melalui bank
Ketika kamu melakukan penyetoran, pastikan kamu sudah menyantumkan nama lengkap, tanggal lahir (dan nomor kartu pelajarmu kalo kamu udah punya).
Setelah biaya diterima untuk depositmu, Enrolment Management TeamCoventry University akan memberikanmu surat CAS via email lalu kamu bisa mengurus visamu.
Nah, mudah kan caranya. Gak perlu takut gak punya uang yang cukup untuk kuliah disini karena banyak beasiswa dan potongan biaya yang ditawarkan juga. And, pastinya impianmu buat jalan-jalan di luar negeri bisa tercapai. Semakin cepet daftar, semakin cepat kamu nonton English Premier League langsung di Inggrisnya.
Yuk nonton videonya dulu, keren nih!
Wanna join to Coventry University? jangan ragu lagi… hubungi kami ya di ACCESS Education Counsellor.
Ada hal yang ingin anda tanyakan ? Jangan ragu , silahkan hubungi kami . Konsultasi dengan kami gratis .
Published by