Beasiswa S2 Pendidikan dan Ilmu Sosial di University College London

study-eu.s3.amazonaws.com

Cukup banyak pilihan beasiswa 2021 yang bisa dimanfaatkan untuk kuliah S2 di luar negeri. Misalnya yang ditawarkan Institute of Education (IOE), University College London (UCL), UK. Beasiswa ini menawarkan studi pascasarjana di bidang pendidikan dan ilmu sosial. Namanya IOE-ISH Centenary Taught Masters Scholarships. Yakni beasiswa kuliah master untuk kandidat-kandidat dari negara non Uni Eropa, seperti dari Indonesia. 
Penerima beasiswa akan diberikan tanggungan penuh biaya kuliah (tuition fees) serta akomodasi di International Students House (ISH) selama setahun. Namun begitu, peraih beasiswa masih harus membiayai keperluan lainnya, seperti biaya hidup, biaya perjalanan, dll. Anda mungkin bisa memanfaatkan sumber pendanaan lain untuk keperluan tersebut. 
Penyedia beasiswa mendorong pelamar yang berencana bekerja di negara sendiri atau negara lain demi memperbaiki keadaan warga yang kurang beruntung, tersisih, atau berprestasi rendah. Untuk tahun akademik 2021 – 2022, pengajuan beasiswa S2 pendidikan dan ilmu sosial di IOE tidak berbeda dari tahun lalu. Pelamar harus diterima terlebih dahulu di IOE atau memperoleh tawaran studi (offer) di kampus tersebut. Ada sejumlah area studi yang tersedia yang memiliki program studi master spesifik, di antaranya: 

  • Arts and Culture
  • Digital Technologies in Education
  • Early Years and Childhood
  • English and Applied Linguistics
  • Health and Well-being
  • Higher and Lifelong Education
  • International Development and Education
  • Leadership and Management
  • Learning, Teaching and Assessment
  • Psychology and Special Educational Needs
  • Social Science and Social Policy


Persyaratan: 

  1. Warganegara dan penduduk tetap dari negara ekonomi rendah atau menengah ke bawah
  2. Memperoleh tawaran unconditional untuk studi full time jenjang Master di London pada UCL Institute of Education 
  3. Belum pernah studi atau tinggal di UK sebelumnya

Pendaftaran: Pelamar yang berminat mendaftar beasiswa S2 pendidikan dan ilmu sosial di IOE harus terlebih dahulu mendaftar ke program master di IOE berdasarkan area studi yang ditawarkan. Setelah diterima dan mendapatkan tawaran kuliah unconditional di kampus tersebut, mereka nantinya akan mengirimkan email yang berisi penjelasan bagaimana mengajukan IOE Centenary Masters Scholarships.
Jika sudah mendapatkan unconditonaloffer untuk kuliah master di IOE untuk perkuliahan September/Oktober 2021, selanjutnya pelamar bisa meminta formulir aplikasi beasiswa dengan menghubungi email: IOEinternational@ucl.ac.uk  sertakan nomor ID mahasiswa Anda di email.
Batas akhir pengajuan beasiswa S2 di IOE, University College London adalah 3 Mei 2021 pukul 5 sore Waktu London.

Sumber: beasiswapascasarjana.com

Ada hal yang ingin anda tanyakan? Jangan ragu, silahkan hubungi kami. Konsultasi dengan kami gratis.

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami

50 program MBA terbaik di dunia dan berapa biayanya (Bagian 5)

Lulusan IESE Business School mendapatkan gaji pasca kelulusan rata-rata $120K hingga $130K.

IESE Business School

Lokasi: Barcelona, ​​Spanyol

Uang sekolah: $90K – $100K

Lulusan Columbia mendapatkan gaji pasca kelulusan rata-rata $120K hingga $130K.

columbia business school graduation

Lokasi: New York, NY

Uang sekolah: Lebih dari $120

Lulusan Northwestern (Kellogg) mendapatkan gaji pasca kelulusan rata-rata $120K hingga $130K.

northwestern kellogg school of management business school

Lokasi: Evanston, IL

Uang sekolah: $70K – $80K

Lulusan UC Berkeley (Haas) mendapatkan gaji pasca kelulusan rata-rata $120K hingga $130K.

UC Berkeley Haas School of Business

Lokasi: Berkeley, CA

Uang sekolah:  $110K – $120K

Lulusan Chicago (Booth) mendapatkan gaji pasca kelulusan rata-rata $130K hingga $140K.

Chicago Booth Business School

Lokasi: Chicago, IL

Uang sekolah: Lebih dari $ 120K

Lulusan HEC Paris mendapatkan gaji pasca kelulusan rata-rata $120K hingga $130K.

HEC Paris

Lokasi: Jouy-en-Josas, Prancis

Uang sekolah: $60K – $70K

Lulusan London Business School mendapatkan gaji pasca kelulusan rata-rata $100K hingga $110K.

London Business School

Lokasi: London, UK

Uang sekolah: $100K – $110K

Lulusan Harvard mendapatkan gaji pasca kelulusan rata-rata $130K hingga $140K.

Harvard Business School commencement

Lokasi: Boston, MA

Uang sekolah: Lebih dari $120K

Lulusan MIT mendapatkan gaji pasca kelulusan rata-rata $120K hingga $130K.

MIT Sloan

Lokasi: Cambridge, MA

Uang sekolah: Lebih dari $120K

Lulusan INSEAD mendapatkan gaji pasca kelulusan rata-rata $110K hingga $120K.

insead wikicommons ORogalev

Lokasi: Fontainebleau, Prancis / Singapura

Uang sekolah: $90K – $100K

Lulusan Stanford mendapatkan gaji pasca kelulusan rata-rata $140K hingga $150K.

stanford graduate school of business

Lokasi: Stanford, CA

Uang sekolah: $110K – $120K

Lulusan Penn (Wharton) mendapatkan gaji pasca kelulusan rata-rata $130K hingga $140K.

Wharton school commencement

Lokasi: Philadelphia, PA

Uang sekolah: Lebih dari $120K

Sumber: businessinsider.com

Ada hal yang ingin anda tanyakan? Jangan ragu, silahkan hubungi kami. Konsultasi dengan kami gratis.

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami

Beasiswa S2 di EPFL Swiss

actu.epfl.ch

Jika Anda salah seorang yang mencari beasiswa S2 di Swiss, penawaran beasiswa dari universitas riset yang berada di Lausanne ini mungkin bisa Anda coba. École Polytechnique Fédérale de Lausanne (EPFL) atau dikenal juga dengan Swiss Federal Institute of Technology in Lausanne menyediakan beasiswa S2 yang bisa dilamar oleh mahasiswa-mahasiswa internasional, semisal dari Indonesia. Beasiswa ditawarkan melalui Excellence Fellowships. Sebuah skema beasiswa yang ditujukan bagi kandidat-kandidat yang berprestasi secara akademik untuk mengambil program master di EPFL. 

Beasiswa S2 di EPFL tersebut disediakan dalam jumlah terbatas. Sebagian beasiswa didanai langsung oleh EPFL, selebihnya dibiayai oleh yayasan maupun perusahaan kemitraan. Pilihan program S2 yang ditawarkan beragam, misalnya matematika terapan, arsitektur, teknik kimia, bioteknologi, teknik sipil, sistem komunikasi, ilmu komputer, dan ilmu dan teknik komputasi. Kemudian ada juga teknik elektronik, teknik keuangan, ilmu dan teknik lingkungan, teknik mesin, teknik nuklir, fisika dan fisika terapan, dll. 

Beasiswa yang ditawarkan memang bukan beasiswa penuh. Beberapa kebutuhan studi lainnya, seperti biaya kuliah, akomodasi, atau visa masih perlu dibiayai sendiri atau dari sumber pembiayaan lainnya. Beasiswa yang ditawarkan EPFL yakni sebesar CHF 16.000 (± Rp 232 juta) untuk satu tahun akademik. Beasiswa akan diberikan sebesar CHF 32.000 untuk program master dengan durasi dua tahun (120 kredit) dan CHF 24.000 untuk program master 1 ½ tahun (90 kredit). Selain itu disediakan pula pemesanan kamar untuk penginapan mahasiswa. 

Persyaratan: Siapapun yang melamar program master di EPFL memenuhi syarat untuk mengajukan beasiswa EPFL. Pemilihan kandidat dan pemberian beasiswa berdasarkan rekam akademik kandidat. 


Pendaftaran: Pengajuan beasiswa dilakukan bersamaan saat mendaftar ke program master EPFL. Ketika mengisi formulir aplikasi online program master, pelamar hanya perlu mencentang kotak yang menunjukkan bahwa Anda ingin dipertimbangkan untuk beasiswa Excellence Fellowships. Tidak ada aplikasi terpisah untuk pengajuan beasiswa. Pelamar hanya perlu fokus menyiapkan aplikasi untuk program master yang penjelasannya bisa disimak di website EPFL. 
Pendaftaran online dapat dilakukan mulai pertengahan  November 2020 sampai 15 Desember 2020 untuk periode pertama atau di periode kedua mulai 16 Desember 2020 sampai 15 April 2021.

Aplikasi yang masuk akan dievaluasi dua kali dalam setahun, yakni pada Februari dan Mei. Mengikuti jadwal pendaftaran program master. Bagi Anda yang tertarik mencoba beasiswa master di EPFL ini, siapkan sejumlah dokumen aplikasi yang diminta untuk pendaftaran kuliah, seperti CV, salinan ijazah dan transkrip nilai, KTP atau paspor, statement of puprose, serta dokumen lainnya yang mungkin diminta program studi yang dilamar. 

Kandidat yang mendaftar akan menerima hasil pengajuan beasiswa mereka bersamaan dengan jawaban aplikasi untuk program master. Email jawaban diterima tidaknya itu disampaikan via email awal April untuk deadline Desember atau akhir Juni untuk deadline April. 

Sumber: beasiswapascasarjana.com

Ada hal yang ingin anda tanyakan? Jangan ragu, silahkan hubungi kami. Konsultasi dengan kami gratis.

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami