Shopaholic? Tempat-tempat di Perth ini wajib kamu kunjungi!

Gak hanya kehidupannya yang modern, Perth juga menjadi surganya para shopaholic yang senang dengan fashion. Berbagai toko fashion dari brand-brand terkenal menjamur disana, dari yang murah sampai yang super mahal dan dari style hipster sampai chic ada disana. Segala macam style yang kamu cari ada disana. Dimana aja sih lokasinya? Let’s take a look.

King Street, Perth city

Toko: Bally, Chanel, Gucci, Kailis, Linneys, Louis Vuitton, Periscope, Tiffany & Co, Wasteland, Wheels & Dollababy, Zekka King Street merupakan pusat shopping tertua di Perth, dengan konsep jalan European- style dan café di sepanjang jalan. Tapi, kamu harus bawa duit banyak kalau kesana, karena tempat ini merupakan pusat perbelanjaan termahal di Perth.

Wesley Quarter, Perth city

Toko: Alannah Hill, Burberry, Emporio Armani, Jan Logan, Karen Millen, Metalicus, Review Wesley Quarter menjadi tempat yang paling banyak dikunjungi karena disana terdapat Burberry dan Emporio Armani yang menjadi daya tarik para pecinta fashion.

William Street, Perth city

Toko: Brave New World, Harry Highpants, Lala Orange, The Butcher Shop, William Topp Disini terdapat toko-toko independent dengan fashion anak muda. Selain toko-toko fashion, disepanjang jalan kamu juga bsa nemuin karya-karya seni seperti lukisan dan graffiti, seni yang menggambarkan anak muda.

ENEX100, Perth city

Toko: French Connection, Guess, Hardy Brothers, Marcs, Mimco, Napoleon Perdis, Veronika Maine, Witchery Pusat fashion yang satu ini juga ramai pengunjung. Selain toko-toko fashion, tempat ini juga menyediakan tempat kuliner buat kamu yang suka kulineran.

Leederville

Toko: Atlas, Black Plastic, Divine, Harry & Gretel, Oxford Books, Remedy, Unlson, Urban Record, Wild Lily Empire, Yo-Yo Buffalo Selain William street, Leederville juga menyediakan toko-toko fashion untuk anak muda dengan berbagai style untuk anak muda. Dari rock style sampai feminism style.

Subiaco

Toko: Belle Bijoux, Cube, Dimario, Empire Rose, Emporio, Lisa Ho, Merge, Saba Tempat ini menyediakan toko-toko dengan merk fashion dari designer lokal.

Claremont

Toko: Adam Heath, Ae’lkemi, Anna Thomas, Bettina Liano, Leona Edmiston, One Teaspoon, Scanlan and Theodore, Sous Bodywear, Wayne Cooper Claremont menyediakan fashion dengan harga yang tidak mahal dan tidak juga murah, cocok buat kamu para mahasiswa yang budgetnya pas-pasan.

Beaufort street, Mt Lawley

Toko: Behind the Monkey, Billie & Rose, Bridget Black, Department, Highs and Lows, Mimco, Planet Books, Ruck Rover, Witchery, Empire, Minn Tempat ini cocok buat kamu para pecinta vintage, edgy fashion, dan art student chic. Hampir semua designer di tempat ini merupakan designer brand indie.

Fremantle

Toko: Ashe, Fi & Co, Hustle, Lick Clothing, Love in Tokyo, Morrison, New Edition, Subway DC Fremantle menjadi tempat favorite para pecinta bohemian style, karena toko-toko disini menyediakan pakaian untuk bohemian style. Selain tempat belanja, disana juga tersedia café disepanjang jalan. Nah, itu tadi beberapa tempat shopping untuk para pecinta fashion di Perth. Meskipun banyak tempat yang menawarkan harga tidak terlalu mahal bahkan harga murah, kamu tetap harus menghitung pengeluaran untuk shopping karena kamu hdup di negara orang dan biaya hidup disana juga bisa dbilang gak murah. So, beli yang penting dan jangan boros. Ada hal yang ingin anda tanyakan ?  Jangan ragu , silahkan hubungi kami . Konsultasi dengan kami gratis .

Email:  info@konsultanpendidikan.com

Alamat Lengkap Kami